Translate My Blog

Home » » Dahsyatnya Energi Syukur

Dahsyatnya Energi Syukur

Written By vickry.setyo on Senin, 14 November 2011 | 21.04

Banyak atau bahkan semua orang ingin hidupnya sukses, namun mereka belum menemukan jalannya. berbagai jalan dan upaya mereka tempuh untuk menemukan kesuksesan hidup. tak sedikit seminar-seminar atau pelatihan-pelatihan seputar tema kesuksesan diangkat di kalangan masyarakat dan mendapat sambutan hangat serta antusias. bahkan sampai saat ini pelatihan-pelatihan bertajuk kesuksesan tersebut tetap laris manis dinikmati masyarakat.

melalui tulisan ini, saya ingin mengajak anda memaknai rahasia hebat dari sebuah kesyukuran yang telah saya dapatkan dari  sebuah buku Dahsyatnya Energi Syukur yang ditulis oleh Ustadz Awan Abdullah, seorang interpreneur muda sekaligus terapis dan trainer Energi Syukur. ya, kesannya sepele... SYUKUR. cuma syukur, tapi dampaknya sangat luar biasa. 
mengapa harus bersyukur?
karena kebanyakan orang belum tahu bagaimana cara brsyukur yang benar dan dapat menurunkan berbagai pertolongan Allah SWT.
di dalam al-Qur'an surat an-Nisaa : 147 yang merupakan ayat Muhkamat. yaitu ayat yang tidak perlu penafsiran khusus.
"Mengapa Allah akan menyiksamu, jika kamu besyukur dan beriman? Dan Allah Maha Mensyukuri lagi Maha Mengetahui"
dengan membacanya saja, kita bisa memahami maksudnya. pada ayat tersebut, Allah jelas-jelas mengatakan bahwa Allah tidak akan menyiksa hamba-Nya jika ia bersyukur. artinya, berbagai macam bentuk musibah, penderitaan, kegelisahan, keguncangan dan malapetaka Allah jauhkan dari orang-orang yang pandai bersyukur. tapi ingat juga bahwa musibah, kesengsaraan dan sejenisnya tidak selamanya pertanda bahwa seseorang sedang dimurkai atau dibenci Allah, karena musibah bagi orang-orang yang beriman yang syukurnya sudah benar, merupakan cobaan untuk menaikkan derajatnya dan Allah akan memberi kelimpahan hidup sesudahnya.

lalu dalam surat Ibrahim : 7
"Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; 'Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya adzab-Ku sangat pedih."
ayat di atas, Allah berjanji dengan kata -Pasti- akan menambah nikmat kepada hamba-Nya yang pandai mensyukuri nikmat dari Allah. nah, kita tahu bahwa Allah itu pantang mendustai hamba-hamba-Nya apalagi menyalahi janji-Nya. oleh karena itu percaya saja pada Allah bahwa nikmat dan kesenangan yang ada pada kita akan ditambah dan ditambah lagi oleh Allah jika kita pandai bersyukur dengan cara yang benar.

selanjutnya surat Yaasiin : 35
"Supaya mereka dapat makan dari buahnya, dan dari apa yang diusahakan oleh tangan mereka. maka mengapakah mereka tidak bersyukur?"
Allah mengatakan bahwa kita akan mendapat apa yang kita usahakan. segala usaha dan karir kita, bisa kita nikmati hasilnya. ya, tapi syaratnya harus buka dulu kuncinya yaitu bersyukur. makanya banyak manusia yang mengejar dunia setengah mati tapi tidak mendapatkan hasil yang sesuai dengan apa yang diusahakannya. mengapa? karena mereka tidak tahu BAGAIMANA CARA BERSYUKUR YANG BENAR.
perlu kita tahu bahwa rasa syukur itu dapat dibagi menjadi tiga tingkatan.
  1. Mensyukuri setiap anugerah yang ada pada diri sendiri
  2. Mensyukuri bahwa kita tidak hidup sendiri
  3. Mensyukuri atas anugerah hidayah Islam 
cara bersyukur yang benar ada di Tujuh Rahasia Energi Syukur. insyaAllah akan saya tulis lagi nanti.

0 komentar :

Anda Pengunjung ke-

Popular Posts